MEDIA AUDIO VISUAL TERHADAP PENINGKATAN HASIL BELAJAR DAN RESPON SISWA PADA KONSEP FOTOSINTESIS KELAS VIII DI MTsN LAWE SIGALA-GALA
Abstract
Penelitian ini bertujuan untuk mengetahui peningkatan hasil belajar dan siswa respon siswa terhadap penerapan media audio visual pada konsep fotosintesis kelas VIII di MTsN Lawe Sigala-gala. Populasi dalam penelitian ini adalah seluruh siswa kelas VIII MTsN Lawe sigala-gala yang terdiri dari 4 kelas, yaitu VIIIA,VIIIB,VIIIC,VIIID dengan jumlah siswa 139 orang. Sampel yang diambil dalam penelitian ini adalah 69 siswa dari dua kelas yaitu kelas VIII-A terdiri dari 34 siswa dan kelas VIII-B terdiri dari 35 siswa. Penerapan media audio visual efektif terhadap peningkatan hasil belajar siswa pada konsep fotosintesis kelas VIII di MTsN Lawe Sigala-gala. Hasil penelitian dari perolehan hasil belajar kelas eksperimen (kelas VIII A) yaitu = 72,10 dan kelas kontrol (kelas VIIIB) yaitu = 50,52 serta dari hasil perhitungan dengan uji t (independent simple t-tes) diperoleh thitung 4,733 > ttabel 2,000 pada taraf signifikan 0.05. Hasil penelitian respon siswa di perolehan nilai rata-rata persentase tanggapan siswa yaitu 85,24 dengan kriteria sangat baik.